TANDA ENGKAU MENDAPATKAN TAUFIK DARI ALLAH

Telah berkata Syaikh Ibnu Utsaimin rahimahullahu:

“Apabila Engkau melihat pada dirimu bertambah keimanan, setiap engkau membaca Al-Qur’an. Maka sesungguhnya ini adalah tanda-tanda (Engkau mendapatkan) Taufik (dari Allah).

(Syarah Riyadhussholihin, 1/545)

قال الشيخ ابن عثيمين رحمه الله :

” اذا رايت من نفسك أنك كلما تلوت القرآن ازددت ايمانا،فإن هذا من علامات التوفيق»

شرح رياض الصالحين « ١/٥٤٥ »

➖➖➖➖➖➖➖➖
Media Salafy Lampung
Join Channel Telegram
t.me/salafylampungcom

AKIBAT BERBICARA YANG TIDAK BERMANFAAT

Al Imam Malik bin Dinar rahimahullah berkata:

“Apabila kalian melihat kerasnya dalam hatimu, lemah pada badanmu, serta sulitnya rezekimu. Maka ketahuilah bahwasannya itu semua terjadi karena dirimu berbicara pada perkara yang tidak bermanfaat bagimu.”

(Faidhul Qodir : 1:369)

قال الإمام مالك بن دينار رحمه الله :

“إذا رأيت قساوة في قلبك، ووهنا في بدنك، وحرمانا في رزقك، فاعلم أنك
تكلمت فيما لا يعنيك”.

(فيض القدير369/1)

➖➖➖➖➖➖➖➖
Media Salafy Lampung
Join Channel Telegram
t.me/salafylampungcom

JAGALAH LISAN! AGAR TERHINDAR DARI MURKA ALLAH

Luqman Al-Hakim rahimahullah berkata:

“Wahai anakku, sesungguhnya lisan adalah pintu hasad, maka berhati-hatilah dari sesuatu yang keluar dari lisanmu, karena akan membinasakan jasadmu dan menjadikan Rabb kalian menjadi murka kepadamu.”

(Al-Aqlu Wa Fadhlu Ibnu Abi Dunya )

قـــال لقـمـان الحكـيــم
رحمـہ اللـہ تعالـﮯ :

يا بني، إنَّ اللسان هو باب الجسد، فاحذر أن يَخرج من لسانك ما يُهلك جسدَك، ويُسخط عليك رَبَّك (عز وجل)

العقل وفضله لابن ابي الدنيا

Sumber: t.me/hbhb4

➖➖➖➖➖➖➖➖
Media Salafy Lampung
Join Channel Telegram
t.me/salafylampungcom

AGAR HATI MENJADI BAIK DAN LEMBUT

Asy-Syaikh Ibnu baz rahimahullah berkata:
“Barang siapa menjaga waktunya dengan dzikrullah (mengingat Allah), membaca Al-Qur’an, dan berteman dengan orang-orang yang baik, serta menjauhi berteman dengan orang-orang yang lalai (buruk), maka akan baik dan lembut hatinya.”

(Al-Fatawa, 5/244)

”من حفـظ وقتـه بـذكر اللّٰه وقراءة القـرآن وصحبة الأخيار والبعـد عن صحبـة الغافلين يطيب قلبـه ويلين“.

«العلّامة ابن باز رحمه اللّٰه»
[الفتـاوى-٥/٢٤٤]

➖➖➖➖➖➖➖➖
Media Salafy Lampung
Join Channel Telegram
t.me/salafylampungcom